Cara mengedit PDF menggunakan word 2016


Jenis file PDF aslinya hanya bisa ditampilkan atau dilihat dan tidak bisa di edit, akan tetapi jika kalian sangat perlu mengedit file PDF, kalian dapat menggunakan word 2016 atau 2013 untuk mengeditnya. Kalian mungkin tidak menyadari fitur yang diberikan oleh Microsoft Office Word 2016 ini. Untuk bisa mengedit file PDF, Word 2016 akan mengubah file PDF menjadi dokumen word, tentu kalian dapat mengubahnya kembali ke PDF lagi. Lihat cara mengubah word ke PDF di word 2016

Dengan menggunakan word 2016, kalian tidak perlu lagi menggunakan software berbayar seperti Adobe Acrobat full version atau Nitro. Microsoft office word 2016 juga memiliki tool yang lebih lengkap dan mudah di operasikan dan tentu ini sangat membantu dalam proses pengeditan.


Untuk mengedit file PDF menggunakan word 2016 cukup mudah dan sederhana, kalian hanya perlu membuka file PDF tersebut menggunakan word 2016. Caranya yaitu pilih file PDF yang ingin kalian edit dan klik kanan touchpad, kemudian pilih “Open with” di context menu, lalu pilih “Word 2016”. Kemudian tunggu proses word mengubah PDF sampai word terbuka. Terakhir, silahkan edit sesuka kalian.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara mengganti bahasa di Microsoft word 2016

Cara menambahkan page border di Microsoft word 2016

Cara membuat A4 sebagai ukuran kertas default di Microsoft Word