Puran Utilities, software yang memiliki berbagai macam tool


Puran utilities adalah salah satu software utility yang dapat membantu komputer kalian untuk mendapatkan performa yang terbaik selain. Software ini memiliki tampilan yang sangat sederhana karena ketika kalian membukanya kalian akan langsung melihat semua tool yang dimiliki oleh software ini. Tool di software ini pun lumayan cukup banyak dan Sama seperti utiliti lainnya Puran utilities dapat menghapus sampah komputer kalian serta memperbaiki bagian yang error. Software ini gratis jadi kalian tidak perlu lagi mengeluarkan uang kalian untuk membeli serial key.

Untuk lebih jelasnya kalian dapat melihat tool-tool yang diberikan puran utility untuk penggunanya:
  • Disk Check : Tool yang membantu kalian untuk memperbaiki error serta memulihkan bagian yang rusak pada hard disk dengan menggunakan chkdsk.
  • Uninstaller : membantu kalian untuk uninstall software yang tidak kalian perlukan serta software yang tidak dapat di uninstall secara baik.
  • Startup Manager : membantu kalian untuk men-enable atau disable program yang berjalan saat startup.
  • Service Manager : Membantu untuk enable/disable windows services serta memberikan saran service mana yang harus di enable/disable.
  •  Disk Cleaner : membantu kalian untuk mencari dan menghapus file sampah di komputer.
  • Delete Empty Folders : membantu kalian untuk menghapus folder yang kosong dari system kalian.
  • Fix Shortcut : membantu kalian untuk memperbaiki secara otomatis dan menghapus shortcut yang rusak.
  • Registry Cleaner : membantu kalian untuk menghapus windows registry yang tidak diperlukan untuk meningkatkan performa yang lebih baik.
  • Registry Defrag : membantu kalian untuk men-defrag windows registry untuk meningkatkan performa yang lebih baik.
  • Puran Defrag : membantu kalian untuk men-defrag otomatis dan mengoptimalkan kinerja hard disk drives.
  • Duplicate File Finder : membantu kalian untuk mencari file ganda atau sama di komputer.
  •  Data Recovery : membantu kalian untuk memulihkan media yang rusak seperti goresan pada VCD, DVD, BLU Rays, dan lain-lainnya.
  • File Recovery : membantu kalian untuk memulihkan file yang terhapus dari hard disk, flash disk atau pen drive, memory card, dan lain-lainnya.
  • Disk Files : membantu kalian untuk melihat secara detail file yang ada di komputer.
  • Gaming PC : Membantu kalian untuk membuat daftar game di komputer.
  • Permanent Delete : membantu kalian untuk menghapus file secara permanen.
  • Wipe Disk : Membantu menghapus file yang sudah di delete secara keseluruhan tanpa bisa di recover lagi.
  •  Shutdown Timer : membantu kalian untuk membuat jadwal shutdown serta jadwal lain-lainnya.
  •  Splitter : Membantu memecah dan menggabungkan file.
  • Delete history : membantu kalian untuk menghapus history dan data aplikasi lainnya seperti history web browser.
  • Minimal PC :membantu kalian untuk menutup dan memindahkan kembali semua services di komputer kalian.
  • Batch Fix : membantu kalian secara otomatis supaya system tetap bersih dan bebas dari error berdasarkan tool yang kalian pilih di puran utilities.
  • Maintenance Wizard :membantu kalian untuk menjalankan tool puran utilities yang dilengkapi dengan penjelasan mengenai fungsi-fungsinya.
  • System Information : membantu kalian untuk mengetahui informasi tentang OS, Hardware, Driver, dan lain-lainnya.
Jika kalian ingin mencobanya, silahkan download disini

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara mengganti bahasa di Microsoft word 2016

Cara menambahkan page border di Microsoft word 2016

Cara membuat A4 sebagai ukuran kertas default di Microsoft Word